Manchester City dikabarkan berencana untuk memperbarui kontrak Erling Braut Haaland. Selain pembaharuan kontrak, manajemen The Citizen juga akan menaikkan gaji Haaland hingga 500.000 pound sterling per minggu.
Sejak kepindahannya ke Etihad Stadium dari Borussia Dortmund pada bursa transfer musim panas lalu, banyak rekor telah dibuat oleh pemain berkebangsaan Norwegia tersebut. Haaland berhasil mencetak 42 gol dan lima assist dari 37 pertandingan untuk tim asuhan Pep Guardiola di semua kompetisi musim ini. Sebuah pencapaian yang sangat luar biasa.
Pemain berusia 22 tahun itu bahkan telah unggul tujuh gol dari pesaing terdekatnya striker andalan Tottenham Hotspur Harry Kane (21) untuk meraih Golden Boots di Premier League. Sementara di Champions League, Haaland telah mencetak 10 gol dalam enam pertandingan yang dimainkannya.

Haaland juga berhasil memecahkan rekor di Manchester City untuk kategori gol terbanyak dalam satu musim, dan dirinya masih berpeluang menambah pundi-pundi golnya karena terikat kontrak dengan juara bertahan Premier League tersebut hingga akhir musim 2026-2027 nanti.
Namun, ada spekulasi yang menyebutkan bahwa Real Madrid bersiap merayunya kembali untuk dapat bergabung ke Santiago Bernabeu. Los Blancos sangat membutuhkan juru gedor berkualitas setelah Karim Benzema akan berstatus bebas transfer di akhir musim ini jika tak sepakat dengan kontrak barunya.
Untuk menghilangkan kemungkinan tim asuhan Carlo Ancelotti memberikan penawaran resmi, surat kabar The Sun mengklaim bahwa manajemen The Citizen akan menyodorkan kesepakatan baru kepada perwakilan Haaland dengan klausul kenaikan gaji sebesar 500.000 pound sterling per minggu.
Kenaikan gaji yang fantastis itu akan menjadikan sang striker sebagai pemain dengan bayaran tertinggi di Premier League, dan pembicaraan tentang pembaruan kontraknya akan dimulai dengan pimpinan Manchester City setelah kompetisi musim 2022-2023 ini selesai.
Haaland diketahui saat ini menerima gaji sebesar 375.000 pound sterling per minggu di Etihad Stadium yang membuatnya memimpin dalam grafik gaji teratas pemain Premier League bersama rekan setimnya Kevin De Bruyne dan penjaga gawang Manchester United David de Gea.
Kesepakatan baru pemain internasional Norwegia itu akan otomatis memperpanjang masa tinggalnya di Manchester City selama 12 bulan hingga tahun 2028, dan dirinya mengakui sangat bahagia tinggal di Etihad di tengah performa tim dan mencetak golnya yang sensasional.

Sementara itu, Manchester City juga telah mengikat Julian Alvarez dengan kesepakatan kontrak baru dan lebih baik tahun ini, dan perwakilan Haaland sepertinya akan memberi lampu hijau untuk pembicaraan kontrak kliennya agar segera dimulai. Meski awalnya disebut tercantum klausul pelepasan dalam kontrak Haaland di Manchester City, opsi itu tidak lagi aktif karena kebijakan Guardiola sendiri.
Terlepas dari penampilan apik dan produktifnya Haaland, selama jeda internasional Manchester City tetap tertinggal delapan poin di belakang Arsenal sebagai pemimpin klasemen sementara Premier League dengan satu pertandingan tersisa untuk The Gunners.
Haaland rencananya akan bergabung dengan skuat Norwegia untuk menghadapi babak kualifikasi Euro 2024 melawan Spanyol dan Georgia bulan ini, tetapi ia terpaksa mundur dari skuat yang dilatih Stale Solbakken karena menderita cedera pangkal paha.
Sementara Manchester City memiliki jadwal menghadapi Liverpool dalam pertandingan pertama mereka setelah jeda internasional pada 1 April, dan Alf-Inge Haaland telah mengumumkan pembaruan kondisi pesimis tentang kebugaran putranya menjelang pertarungan yang sangat dinantikan tersebut.