Top Skor Liga Inggris Sepanjang Masa

9 Deretan Pemain Top Skor Liga Inggris Sepanjang Masa

Top skor adalah gelar yang disandang para pemain yang produktif menghasilkan gol selama musim berlangsung. Bisa dibilang, menjadi topscorer adalah salah satu pencapaian prestisius dalam dunia sepak bola, termasuk di Liga Inggris. 

Di Liga Inggris sendiri, peringkat pertama top skor akan mendapatkan penghargaan Golden Boot. Kira-kira, siapa saja yang sudah pernah menerima penghargaan ini dan menjadi salah satu dari pemain top skor liga Inggris sepanjang masa? Berikut informasinya.

Daftar Pemain Top Skor Liga Inggris Sepanjang Masa yang Masih Aktif

Berikut ini adalah daftar top skor Liga Inggris sepanjang masa yang hingga kini masih aktif, baik sebagai pemain maupun pelatih di klub masing-masing. Adakah jagoanmu di daftar berikut?

1. Harry Kane (Tottenham Hotspur)

Top Skor Liga Inggris Sepanjang Masa
Sumber : Viva Goal

Harry Kane adalah pemain klub Tottenham Hotspur yang pernah menduduki posisi pertama top skor Liga Inggris sebanyak tiga kali. Otomatis, Kane pun tiga kali menerima penghargaan Golden Boot.

Pemain 29 tahun ini menjajaki kariernya sebagai pemain klub sejak tahun 2009. Sejak 2009, ia betah bertahan di Tottenham Hotspur meski pernah beberapa kali menjajal bermain di beberapa klub lain sebagai pemain pinjaman.

Per musim 2022-23, Kane berhasil membukukan 178 gol sepanjang permainannya di Liga Inggris. Di musim 2022-23 saja, ia menduduki peringkat pertama pemain top skor Liga Inggris sepanjang masa dalam satu musim

Menariknya, lebih dari separuh (95 gol) yang ia hasilkan didapat saat bertanding di markas lawan. Inilah yang membuatnya dinobatkan sebagai pencetak gol tandang paling banyak Liga Inggris sepanjang musim.

2. Wayne Rooney 

Top Skor Liga Inggris Sepanjang Masa
Sumber : Planet Football

Meski tidak lagi aktif sebagai pemain, saat ini Wayne Rooney tercatat aktif sebagai pelatih D.C. United. Dalam jajaran pemain top skor Liga Inggris sepanjang masa, Rooney berhasil mencatatkan 208 gol dari 491 permainan. 

Ini membuatnya berada di posisi ketiga pencetak gol all-time dalam Liga Inggris setelah Harry Kane. Di posisi pertama ada Alan Shearer dengan 260 gol dari 441 pertandingan.

Sebelum pensiun sebagai pemain, Rooney pernah bermain untuk beberapa klub Inggris, misalnya seperti Manchester United dan Everton. Ia juga pernah menjadi pemain Derby County dan D.C.United–klub bola Amerika Serikat tempatnya menjadi pelatih saat ini.

3. Frank Lampard

Top Skor Liga Inggris Sepanjang Masa
Sumber : Transfermarkt

Frank Lampard memang tidak lagi aktif sebagai pemain, tetapi prestasinya di Liga Inggris tidak bisa dilupakan. Bahkan, ia disebut-sebut sebagai wonderkid-nya Chelsea saat masih berlaga. Saat ini, Lampard adalah bagian dari Chelsea sebagai caretaker klub.

Dari 609 pertandingan, ia berhasil menghasilkan 177 gol. Tak heran, ia disebut-sebut sebagai salah satu top skor Liga Inggris sepanjang masa. Meski beberapa kali memenangkan penghargaan Player of the Month dan Player of the Season, Lampard belum pernah menerima Golden Boot Award. 

4. Robin van Persie

Top Skor Liga Inggris Sepanjang Masa
Sumber : Transfermarkt

Van Persie adalah mantan pemain Arsenal FC dan Manchester United yang pernah saat ini aktif menjadi asisten pelatih di Feyenoord–klub yang pernah membesarkannya pada 2001-2004 sebelum ia berkarier di Arsenal FC. 

Sepanjang karier profesionalnya, Robin van Persie mencatatkan 144 gol dari 280 permainan. Ia juga berhasil mendapatkan dua kali penghargaan Golden Boot pada musim 2011-12 dan 2012-13.

5. Mohamed Salah (Liverpool)

Top Skor Liga Inggris Sepanjang Masa
Sumber : Bola

Mohamed Salah adalah pemain Liverpool FC yang juga terkenal produktif menghasilkan gol di Liga Inggris. Sepanjang kariernya di Liga Inggris, Salah berhasil mengantongi 139 gol dari 231 pertandingan.

Ia juga sudah memenangkan penghargaan Golden Boot sebanyak tiga kali. Dilansir dari situs resmi Premier League, Salah mendapatkan Golden Boot pada musim 2017-18, 2018-19, dan 2021-22. 

6. Jamie Vardy (Leicester City)

Top Skor Liga Inggris Sepanjang Masa
Sumber : Detik

Posisi topscorer selanjutnya ditempati oleh Jamie Vardy. Saat ini, Jamie Vardy adalah forward di Leicester City. Selama kariernya di Liga Inggris, Vardy sudah berhasil mengumpulkan 136 gol dari 307 pertandingan. 

Jamie Vardy juga pernah mendapatkan penghargaan Golden Boot satu kali. Ia mendapatkan penghargaan ini pada Liga Inggris musim 2019-20.

7. Romelu Lukaku (Inter Milan)

Top Skor Liga Inggris Sepanjang Masa
Sumber : Detik

Romelu Lukaku adalah striker asal Belgia yang saat ini bermain untuk Inter Milan sebagai pemain pinjaman dari Chelsea FC. Di Liga Inggris sendiri, Lukaku aktif menghasilkan gol-gol apik–terbukti dari 121 gol yang ia buat dalam 278 pertandingan yang ia ikuti. 

Meski tidak pernah mendapatkan Golden Boot Award sama sekali, striker yang pernah menjadi bagian dari Manchester United dan Everton ini pernah mendapatkan penghargaan sebagai Player of the Month pada 2017 silam.

8. Raheem Sterling (Chelsea)

Top Skor Liga Inggris Sepanjang Masa
Sumber : Okezone

Pemain kelahiran 1994 yang sering muncul sebagai attacking midfielder ini merupakan bagian dari Chelsea FC. Sebelum bermain untuk Chelsea, Sterling pernah bermain untuk dua klub elit Inggris lain, yaitu Manchester City dan Liverpool.

Berapa banyak gol yang dihasilkan Raheem Sterling? Dari 348 pertandingan yang ia ikuti, ia berhasil mencatatkan 115 gol. Ia juga beberapa kali mendapatkan penghargaan Player of The Month–tepatnya di tahun 2016, 2018, dan 2021.

9. Sadio Mane (Bayern Munchen)

Top Skor Liga Inggris Sepanjang Masa
Sumber : Kaltim Post

Pemain Liga Inggris yang masih aktif selanjutnya adalah Sadio Mane. Saat ini, Mane bermain untuk klub Jerman Bayern Munchen. Meski begitu, sejarahnya ketika masih bermain di Liga Inggris tidak bisa dipandang sebelah mata.

Sepanjang berkarier di Liga Inggris, Mane berhasil menjadi mesin gol sebanyak 111 gol dari 263 pertandingan. Berkat keahliannya menggiring bola, ia pun berhasil menyabet penghargaan Golden Boot satu kali pada musim 2018-19.

Nah, itulah daftar top skor Liga Inggris sepanjang masa. Bagaimana, apakah ada pemain jagoanmu di daftar tersebut?